Wakil Bupati (Wabup) Kupang, Jerry Manafe, saat apel Kekuatan Lingkup Pemkab Kupang sekaligus melepas 315 CPNSD Kabupaten Kupang melaksanakan tugasnya di instansi-instansi Lingkup Pemkab Kupang, Senin (13/5/2019).//Foto: Pos Kupang
Kupang, Delegasi.Com – Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Kupang, Jerry Manafe, meminta Dinas Pemuda dan Olahraga untuk tidak duduk diam.
Menurut Manafe, dikutip pos kupang.com, dinas bersangkutan harus proaktif mendata berapa banyak perguruan bela diri yang ada di Kabupaten Kupang dan mengundang mereka untuk duduk bersama setiap tiga bulan mencarikan langkah untuk berdayakan potensi yang ada pada kaum muda ini.
Wabup Jerry menyampaikan hal ini menanggapi adanya bentrokan antar oknum pemuda di Naibonat, Jumat (7/6/2019) petang.
Menurut Jerry, di Kabupaten Kupang ini cukup banyak perguruan bela diri yang belum didata secara baik. Perguruan yang ada legal yang kehadirannya untuk mendidik anak muda berbakat agar bisa berprestasi membawa nama daerah ini.
“Ini tugas Dispora. Mereka harus berperan. Data perguruan yang ada. Setelah itu undang mereka, kita duduk bersama bahas apa yang menjadi keinginan anak muda. Jangan dispora duduk diam. Kita bisa duduk bersama setiap tiga bulan sekali. Saya kira kalau anak muda kita kumpulkan dan arahkan yang baik pasti tidak akan ada persoalan diantara mereka,” kata Jerry.
//delegasi(PK/ger)
SYDNEY - Timnas Indonesia menelan kekalahan telak 1-5 di kandang Timnas Australia. Skuad Garuda merosot…
SYDNEY - Timnas Indonesia menelan pil pahit di markas Australia. Jay Idzes cs menyerah dengan…
CHENGJU, DELEGASI.NET - International Women's Peace Group (IWPG) menyoroti hukum internasional agar masalah antara Korea Utara dan…
JAKARTA – Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) siap mendukung program “One Village One Product” dari…
JAKARTA - Sebanyak 208 kecamatan di NTT masih belum terhubung dengan fiber optik. Ini bukan…
JAKARTA – Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga (Kemendukbangga) akan bekerja sama dengan lintas sektor kementerian serta…