Categories: Hukrim

Terdakwa Ibrahim Agustinus Medah Jual Tanah Bekas RPD Kupang Rp8 Miliar

DELEGASI.COM, KUPANG – Mantan Bupati Kupang dua periode Ibrahim Agustinus Medah menjual tanah bekas Radio Pemerintah Daerah (RPD) senilai Rp8 miliar.

Penjualan aset yang diduga masih menjadi milik Pemerintah Kabupaten Kupang itu dilakukan Medah kepada Yohanes Soni.

Hal ini diungkap Yohanes Soni dalam kesaksiannya pada persidang dugaan korupsi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Kupang, Kamis (20/1).

BACA JUGA:

Anggota DPRD Lembata Gabriel Raring Gugat DPP PDI Perjuangan

15,2 Miliar Rupiah Hangus, Wabup Flotim Perintah Inspektorat Segera Audit Kinerja Dinkes

Yohanes Soni yang diperiksa sebagai saksi secara online menggunakan zoom mengatakan membayar tanah dan bangunanan yang berada di Jalan Ahmmad Yani Kota Kupang itu secara transfer melalui cek selama delapan kali.

Kendati demikian, dia mengaku dalam dokumen akta jual beli yang dibuat bersama pada Kantor Notaris Albert Riwu Kore tertulis Rp1.5 miliar.

Dia mengaku tidak mengetahui kenapa dalam akta jual beli itu tertulis Rp1.5 miliar.

“Saya tidak tahu bagaimana. Saya agak kurang tahu, nanti anak saya bisa jelaskan,” katanya.

Dia menyebut saat berada di kantor notaris untuk membuat akta jual beli, hadir juga Ny. Corry Medah yang adalah istri Ibrahim Agustinus Medah dan anak pertama (laki-laki).

Dia merinci delapan kali pembayaran itu masing-masing, 4 September 2017 sebesar Rp2 miliar, 4 September 2017 Rp500 juta, 10 September 2017 Rp1 miliar dan pada 20 September 2017 Rp1 miliar.

BACA JUGA:

Komisi 3 DPR RI Terima Laporan Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Kupang

Kasus Pembunuhan Astri dan Anaknya Lael, Buang Sine Beberkan  Temuan TPFI

Selanjutnya pada 30 September 2017 Rp1 miliar, 10 Oktober 2017 Rp1 miliar, 20 Oktober 2017 Rp1 miliar dan pada 30 Oktober 2017 sejumlah R500 juta.

Sementara terdakwa Ibrahim Agustinus Medah saat menanggapi kesaksian Yohanes Soni mengatakan tidak ada komentar.

//delegasi(*/hermen)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Ajak Para Kepala Daerah ke Jakarta, Gubernur Melki Inginkan Kolaborasi Satu Frekuensi

KUPANG, – Gebrakan Gubernur NTT Melki Laka Lena terus dilakukan demi akselerasi pembangunan NTT. Terutama untuk…

3 jam ago

Kondisi Klinis Paus Fransiskus Terus Membaik

VATIKAN,DELEGASI.NET- Kondisi klinis Paus terus menunjukkan perbaikan pada fungsi pernapasan dan motoriknya. Kantor Pers Tahta…

4 jam ago

Libas Persamba Mabar Goyangan Gawi  Perse Ende Melenggang Ke Semifinal

KUPANG, DELEGASI.NET - Mimpi besar PERSE Ende untuk membawa pulang trofi juara El Tari Memorial…

15 jam ago

Gubernur NTT Siap Dukung Koperasi Merah Putih

JAKARTA -  Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Emanuel Melkiades Laka Lena menyatakan siap mendukung program…

16 jam ago

Nakes di RS TC Hillers Maumere Kembali Demo Tuntut Uang Jasa Covid-19

MAUMERE, DELEGASI.NET - Sejumlah Tenaga Kesehatan (Nakes) RSUD TC Hillers Maumere, Selasa 18 Maret 2025…

19 jam ago

Komisi II DPRD NTT Minta Pemprov Segera Selesaikan Masalah Status Lahan di Balai Benih Hortikultura Nagekeo

MBAY, DELEGASI.NET – Ketua Komisi II DPRD NTT, Leonardus Lelo meminta pemerintah segera menyelesaiakan masalah…

20 jam ago