MAUMERE, DELEGASI.NET – Sejumlah Tenaga Kesehatan (Nakes) RSUD TC Hillers Maumere, Selasa 18 Maret 2025 kembali menggelar aksi demo ke pihak manajemen rumah sakit. Lagi lagi menuntut tuntutan yang sama agar pihak manajemen rumah sakit segera membayar uang jasa Covid-19 yang hingga kini belum dibayar.
Tuntutan para nakes seperti dilansir Pos Kupang.com ini guna meminta pertanggungjawaban manajemen tidak membuahkan hasil.
Para nakes lalu melakukan long march ke Kantor DPRD Sikka guna melakukan audiens dengan wakil rakyat di Jalan El Tari Maumere.
Para nakes meminta agar dewan bisa membantu melakukan pembayaran uang jasa Covid 19.
Aksi damai ini awalnya berlangsung di lantai 3 Gedung RSUD TC Hillers Maumere Para pendemo sempat beraudiensi dengan pihak rumah sakit dalam hal ini Direktur RSUD TC Hillers Maumere dr. Clara Y. Francis namun tak kunjung mendapatkan jawaban yang memuaskan, para demonstran sepakat menemui Sekda Sikka, Adrianus Firminus Parera di Kantor Bupati Sikka.
BACA JUGA:
- PT Krisrama Rencana Pagari Lokasi HGU Nangahale, Masyarakat Adat Tolak Keras, Minta Perlindungan Polisi
- Bawa Narkoba, Seorang Pria Digrebek di Hotel El Tari Indah Maumere-Sikka
Dalam upaya menemui Sekda Sikka, para nakes melakukan long march dari RSUD TC Hillers Maumere melewati Jalan El Tari hingga mencapai kantor bupati.
Koordinator aksi damai, dr. Hyatsintus Patrisius Don yang merupakan dokter UGD RSUD TC Hillers Maumere menjelaskan para nakes tidak didorong oleh siapapun atau pihak manapun dalam menggelar aksi damai ini.
“Kami berinisiatif sendiri untuk menggelar demo ini, ” tuturnya kepada wartawan di depan RSUD TC Hillers Maumere

Ia menerangkan, para nakes sudah menunggu sekian tahun namun insentif yang dijanjikan tak kunjung dibayarkan.
“Kita sudah tunggu cukup lama, kalau dijelaskan soal aturan atau mekanismenya, yah itu urusan mereka. Kami hanya menuntut apa yang menjadi hak kami,” terangnya.
Ia menyebut dana Covid -19 yang belum dibayarkan itu berkisar pada bulan Maret 2020 hingga bukan Desember 2021.
“Awalnya sempat dijanjikan akan dibayar namun hingga saat ini belum dibayar, ” tuturnya.
Ia mengatakan semua nakes di RSUD TC Hillers Maumere belum menerima insentif Covid-19 itu.
Ia berharap pihak terkait segera berupaya membayarkan hak para nakes semasa bertugas saat badaiCovid -19 melanda Kabupaten Sikka.
Mantan Kepala Ruangan Isolasi Covid TC Hillers, Lus Lero mengaku sudah pihaknya sudah lelah menunggu janji yang telah diucapkan.
“Kami sudah menunggu 5 tahun,” ucapnya.
Ia hanya meminta hak nakes dipenuhi sebab kewajiban para nakes telah di penuhi juga.
“Kami sudah berjuang sangat berat masa itu, kiranya menghargai kami, ” tuturnya.
//delegasi **(nof)