BerandaSosbudMobil Penyapu Jalan Tiba di Kupang, Tiga Operator Khusus Dilatih

Mobil Penyapu Jalan Tiba di Kupang, Tiga Operator Khusus Dilatih

Published on

KUPANG, Delegasi.Com – Mobil penyapu jalan jenis Dulevo 6000 yang dibeli Pemerintah Kota Kupang tiba di Kupang, Senin (4/11/2019). Sebanyak tiga operator dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (LHK) mulai dilatih oleh operator khusus dari PT Starindo Cleaning T, Selasa (5/11/2019).

Teknisi PT. Starindo Cleaning, Ahmad Fauzi mengatakan pelatihan yang dilakukan bertujuan untuk memberikan pengetahuan bagi para operator sehingga dapat mengetahui fungsi dan kerja setiap fasilitas yang ada dalam unit kendaraan tersebut. “Sejak kemarin itu kita sudah melakukan pengenalan bagi operator untuk familiar dengan unitnya, karena ketika sudah kenal maka tidak lagi kesulitan untuk menggunakan,” katanya.

Ia mengatakan dari pelatihan tersebut, para operator mulai memahami kegunaan dari alat pengontrol yang akan dipergunakan saat operasi nanti. “Mereka sudah cekatan dengan bagaimana dimulai awal sampai akhir dan sudah lumayan hafal setiap prosedurnya,” ucap Ahmad.

Ahmad juga menyampaikan bahwa selama satu tahun ke depan kendaraan ini digaransi, sehingga perlu adanya perawatan dan bimbingan dari PT Starindo Cleaning T agar dapat dioperasikan sesuai standar pabrik.

Ia menambahkan kendaraan ini sudah memiliki fasilitas yang maksimal bagi pelayanan kebersihan. Kendaraan ini multifungsi karena selain bisa membersihkan sampah di jalanan, juga bisa menyedot kotoran di selokan dan lain-lain.

“Ada mesin vakum penyedot dan juga alat penyemprotan itu biasa dilakukan untuk membersihkan trotoar dan lain-lain. Dan itu mempunyai tekanan yang cukup besar untuk membersihkan noda-noda dan sampah yang sudah melekat di jalan-jalan,” pungkas Ahmad.

 

//Delegasi.Com(*/tim)

Komentar ANDA?

Latest articles

Lantik Bupati dan Wabup Belu, Gubernur NTT Tekankan Kolaborasi

KUPANG,DELEGASI.COM - Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Emanuel Melkiades Laka Lena, secara resmi melantik...

Jadi Tersangka dan Ditahan Polda NTT, Remaja Perekrut Korban bagi Mantan Kapolres Ngada Dijerat Pasal Berlapis

KUPANG - FF alias Fani (20), mahasiswi sebuah perguruan tinggi di Kota Kupang, Nusa...

Ungkap Peredaran Obat Keras Poppers, Polda NTT Tangkap Warga Surabaya dan Jakarta

KUPANG - Penyidik Direktorat Resnarkoba Polda NTT menangkap dua pria asal Surabaya, Jaea Timur dan Jakarta. Mereka...

Winston Rondo Laporkan Empat Akun Medsos ke Polda NTT

KUPANG, DELEGASI.NET - Merasa tidak bersalah karena tuduhan sepihatk, Ketua Umum BMPS NTT Winston...

More like this

Lantik Bupati dan Wabup Belu, Gubernur NTT Tekankan Kolaborasi

KUPANG,DELEGASI.COM - Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Emanuel Melkiades Laka Lena, secara resmi melantik...

Jadi Tersangka dan Ditahan Polda NTT, Remaja Perekrut Korban bagi Mantan Kapolres Ngada Dijerat Pasal Berlapis

KUPANG - FF alias Fani (20), mahasiswi sebuah perguruan tinggi di Kota Kupang, Nusa...

Ungkap Peredaran Obat Keras Poppers, Polda NTT Tangkap Warga Surabaya dan Jakarta

KUPANG - Penyidik Direktorat Resnarkoba Polda NTT menangkap dua pria asal Surabaya, Jaea Timur dan Jakarta. Mereka...