BerandaBeritaMK Tolak Permohonan Taolin-Yulianus, Willy-Vicente Pimpin Kabupaten Belu

MK Tolak Permohonan Taolin-Yulianus, Willy-Vicente Pimpin Kabupaten Belu

Published on

JAKARTA – Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia (MKRI) resmi memutuskan sengketa Pilkada Belu, Senin (24/2/2025) malam.

MK menolak permohonan pasangan Taolin Agustinus-Yulianus Tai Bere. Dengan demikian, pasangan nomor urut 1, Willybrodus Lay-Vicente Hornai Gonsalves resmi memenangkan Pilkada Belu 2024.

“Mengabulkan eksepsi termohon (KPU) dan pihak terkait (Willybrodus Lay-Vicente Hornai Gonsalves) berkenaan dengan kedudukan hukum Pemohon. Menolak eksepsi Termohon dan eksepsi pihak terkait untuk selain dan selebihnya. Dalam pokok permohonan menyatakan permohonan Pemohon tidak dapat diterima,” kata Ketua MK Suhartoyo saat membacakan amar putusan.

MK dalam putusannya menyatakan dalil Pemohon terkait dengan calon wakil bupati Vicente Hornai Gonsalves merupakan mantan terpidana kasus kekerasan seksual terhadap anak adalah tidak berdasar menurut hukum. Kasus yang dilakukan Vicente adalah adalah terkait dengan perampasan kemerdekaan bukan kesusilaan.

Sementara terkait dengan masa jeda atau masa tunggu mantan terpidana, Vicente yang dihukum selama 11 bulan pada tahun 2004, masa tunggunya sudah berakhir pada tahun 2009. Dengan demikian Vicente telah memenuhi syarat, sehingga terkait dengan mengumumkan statusnya kepada public menjadi sudah tidak relevan lagi.

Untuk diketahui, pasangan nomor urut 1 Willybrodus Lay-Vicente Hornai Gonsalves diusung 4 partai politik, yakni Partai Perindo, Partai Demokrat, Partai NasDem dan Partai Gerindra.*** (DELEGASI)

Komentar ANDA?

Latest articles

Wagub NTT Kunjungi Pasar Lili, Dibangun Tahun 2019 Belum Dimanfaatkan Pedagang

KUPANG - Wakil Gubernur NTT Johni Asadoma mengunjungi bangunan Pasar Baru Lili di Desa...

Menteri P2MI akan ke NTT Bahas Khusus Soal Pekerja Migran

JAKARTA – Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (P2MI), Abdul Kadir Karding, antusias menyambut kunjungan rombongan...

Gubernur Melki Bersama Kepala Daerah se- NTT  Kunjungi Kemen BP2MI, Bahas Solusi Migran

JAKARTA – Delegasi besar dari Nusa Tenggara Timur (NTT), dipimpin langsung oleh Gubernur Emanuel Melkiades...

Rumah Mantan Lurah Mandosawu Manggarai Timur Ludes Terbakar

BORONG, DELEGASI.NET - Rumah milik Almarhum Piet Lapang, mantan Lurah Mandosawu  di Mano Kecamatan Lambaleda Selatan...

More like this

Wagub NTT Kunjungi Pasar Lili, Dibangun Tahun 2019 Belum Dimanfaatkan Pedagang

KUPANG - Wakil Gubernur NTT Johni Asadoma mengunjungi bangunan Pasar Baru Lili di Desa...

Menteri P2MI akan ke NTT Bahas Khusus Soal Pekerja Migran

JAKARTA – Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (P2MI), Abdul Kadir Karding, antusias menyambut kunjungan rombongan...

Gubernur Melki Bersama Kepala Daerah se- NTT  Kunjungi Kemen BP2MI, Bahas Solusi Migran

JAKARTA – Delegasi besar dari Nusa Tenggara Timur (NTT), dipimpin langsung oleh Gubernur Emanuel Melkiades...