Categories: BeritaDaerah

Kunjungan Silaturahmi Perdana Kepala Jasa Raharja Cabang NTT di Polres Kupang

KUPANG,DELEGASI.COM– Kepala PT Jasa Raharja Cabang NTT yang baru, Muhammad Hidayat didampingi Kepala Unit Operasional dan Humas, Eko Mulyanto serta Penanggung Jawab Jasa Raharja Kabupaten Kupang, Ignesius Stefanus melakukan kunjungan silaturahmi ke sejumlah mitra kerja di wilayah Kabupaten Kupang. Dalam kunjungannya ke Kepolisian Resort Kupang (Polres Kupang), Muhammad Hidayat diterima langsung Kapolres Kupang, AKBP FX Irwan Arianto di ruang kerjanya, pada Rabu (08/06/2022) siang.

Pada kesempatan tersebut, Muhammad Hidayat memperkenalkan diri sebagai pejabat baru PT Jasa Raharja Cabang NTT, menggantikan Nasjwin, selaku Kepala Cabang Jasa Raharja NTT sebelumnya.

Muhamad Hidayat mengungkapkan apresiasinya atas sinergitas yang telah terjalin selama ini bersama jajaran Polres kupang, terutama dalam hal penangana korban kecelakaan lalulintas yang dinilai telah terlaksana dengan sangat baik. Proses pelaporan yang cepat dan akurat serta koordinasi yang adalah bentuk kolaborasi kemitraan yang luar biasa.

“Saya apresiasi kerjasama kami dengan Polres Kupang, yang senantiasa memberikan Laporan Polisi dengan cepat dan responsif ketika terjadi peristiwa kecelakaan,” papar Muhammad Hidayat.

Dengan kecepatan laporan tersebut, kata Muhammad Hidayat, maka penanganan korban kecelakaan bisa tertangani secara maksimal. Jasa Raharja sebagai perpanjangan negara dalam memberikan perlindungan dasar bagi korban kecelakaan, sangat membutuhkan sinergitas lintas sektoral termasuk Polres Kupang, guna penanganan korban kecelakaan.

Hal senada juga disampaikan Kapolres Kupang, AKBP FX Irwan Arianto bahwa pihaknya sangat mengapresiasi sinergitas antara Polres Kupang dan Jasa Raharja NTT. Harapannya dengan kehadiran Muhammad Hidayat selaku pimpinan Jasa Raharja NTT yang baru di Provinsi NTT ini, dapat membawa warna baru dan semakin meningkatkan sinergitas yang telah berjalan baik.

“Kami juga berharap, sinergitas yang telah terjalin dengan baik selama ini, dapat dipertahankan, hal ini demi kepentingan masyarakat banyak terutama guna meringankan keluarga korban kecelakaan lalulintas,” papar Irwan Arianto. (*)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Pemerintah Siap Bangun Hunian Tetap Untuk Korban Erupsi Lewotobi

JAKARTA - Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Timur, Melki Laka Lena menyampaikan, pemerintahsiap bangun hunian tetap…

44 menit ago

Sebelum Meletus, Status Gunung Lewotobi Naik Menjadi Awas, Terjadi 117 Kali Gempa Vulkanik

MAUMERE,DELEGASI.NET - Gunung Lewotobi Laki-Laki kini naik status dari Level III (Siaga) menjadi Level IV…

4 jam ago

Gunung Lewotobi Meletus, Getarannya  Hingga Larantuka

MAUMERE,DELEGASI.NET - Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur Nusa Tenggara Timur (NTT), meletus dahsyat…

4 jam ago

Mendagri Puji Kekompakan Gubernur dan Para Kepala Daerah se- NTT

JAKARTA -  Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengapresiasi kekompakan Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Emanuel Melkiades Lakalena dengan para…

5 jam ago

Perumahan, Program Prioritas Untuk Pengentasan Kemiskinan Di NTT

JAKARTA - Gubernur NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena dan jajaran Kepala Daerah se-NTT melaksanakan tatap…

5 jam ago

Gubernur Melki Laka Lena Genjot Pariwisata, Tour de NTT Disiapkan Jadi Event Kelas Dunia

JAKARTA - Gubernur NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena, bersama para Kepala Daerah se-NTT melakukan kunjungan…

6 jam ago