BerandaHukrimHasil Pileg Lima Daerah di NTT Masuk PHPU di MK

Hasil Pileg Lima Daerah di NTT Masuk PHPU di MK

Published on

Kupang, Delegasi.Com – Hasil Pemilu Legislatif 2019 pada lima daerah di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) masuk dalam sengketa perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) di Mahkamah Konstitusi (MK).

“Perkembangan terakhir menjelang sidang di MK, NTT tidak masuk dalam sengketa Pilpres 2019, tetapi ada beberapa kabupaten, termasuk Kota Kupang yang masuk dalam sengketa pemilu legislatif,” kata Juru Bicara Komisi Pemilihan Umum Provinsi NTT Yosafat Koli, di Kupang, Selasa (18/6/2019), dirilis Antara.

Ia mengatakan, ada lima daerah yang masuk dalam sengketa di MK, yakni Kota Kupang, Alor, Lembata, Flores Timur, dan Rote Ndao. Daerah-daerah ini telah diminta untuk mempersiapkan dokumen untuk kepentingan persidangan di MK setelah sidang gugatan hasil Pilpres 2019.

“KPU Provinsi NTT juga sudah melakukan pertemuan bersama untuk membahas berbagai persiapan, termasuk dokumen-dokumen untuk kepentingan persidangan,” kata Yosafat Koli.

Dia menambahkan, sengketa PHPU di MK itu diajukan oleh lima partai politik peserta pemilu yang merasa dirugikan dalam pelaksanaan Pemilu Serentak 2019.

Kelima partai politik itu adalah Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN), Hanura, Berkarya dan Partai Garuda, kata Yosafat Koli. “Sebagai penyelenggara, kami tentu siap untuk menghadapi gugatan karena merupakan bagian dari konsekuensi tugas,” kata Yosafat Koli menambahkan.
//delegasi(Ant/ger)

Komentar ANDA?

Latest articles

PPMAN Prihatin Sikap Diskriminatif Polres Sikka dalam Penanganan Pidana Konflik Lahan

MAUMERE,DELEGASI.NET - Perhimpunan Pembela Masyarakat Adat Nusantara (PPMAN) menyampaikan keprihatinan mendalam terhadap dugaan perlakuan...

Selamat Datang Kembali, Bapa Suci!

VATIKAN - Moment penuh haru  terjadi pada hari ini, Minggu 23 Maret 2025  dialami...

PPMAN Tolak Kriminalisasi Advokat Pembela Masyarakat Adat dan Masyarakat Adat yang  Perjuangkan Hak atas Tanah

MAUMERE.DELEGASI.NET - Ketua Badan Pelaksana Perhimpunan Pembela Masyarakat Adat Nusantara (PPMAN) Syamsul Alam Agus...

Gubernur NTT dan DKI Bahas Peluang Investasi dan Bisnis, Pramono: Jakarta Siap Jadi Mitra

JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan NTT semakin mempererat kerja sama di berbagai...

More like this

PPMAN Prihatin Sikap Diskriminatif Polres Sikka dalam Penanganan Pidana Konflik Lahan

MAUMERE,DELEGASI.NET - Perhimpunan Pembela Masyarakat Adat Nusantara (PPMAN) menyampaikan keprihatinan mendalam terhadap dugaan perlakuan...

Selamat Datang Kembali, Bapa Suci!

VATIKAN - Moment penuh haru  terjadi pada hari ini, Minggu 23 Maret 2025  dialami...

PPMAN Tolak Kriminalisasi Advokat Pembela Masyarakat Adat dan Masyarakat Adat yang  Perjuangkan Hak atas Tanah

MAUMERE.DELEGASI.NET - Ketua Badan Pelaksana Perhimpunan Pembela Masyarakat Adat Nusantara (PPMAN) Syamsul Alam Agus...